Saturday, April 4, 2009

Cara Letakan Iklan Dalam Postingan

Dari Blog kang Rohman aku dapat cara untuk memasang iklan dalam postingan. Hanya saja karena ada sedikit perbedaan pada penggunaan kode untuk membuat read more yang aku gunakan dengan yang ada dalam contoh yang Kang Rohman berikan, maka akhirnya caranya ga bisa langsung aku terapkan di blog ini ya. Untung aja setelah diutak-atik dan dipikir-pikir, akhirnya ketemu juga cara untuk menampilkan iklan dalam kolom postingan blog ini.

Iklan yang dipasang di blog ini akan ditampilkan setelah artikel posting ditampilkan utuh, dengan mengklik read More lebih lanjut.., dan letaknya ada di akhir postingan. Cara untuk membuat Read More di blogspot/blogger bisa lihat disini. Sebelumnya iklan dari kumpul blogger itu diletakan pada kolom page elemen di bawah postingan ya, dan pernah juga diletakan pada kolom page elemen di atas postingan.

Sebelum memasukan kode iklan dalam HTML template blogspot/blogger, kode iklan itu harus di parse terlebih dahulu. Jika tidak, maka akan terjadi kesalahan dan template yang dipasangi kode iklan tidak akan dapat disimpan.

Untuk mem-parse-nya dapat masuk ke Blogcrowds.com lalu masukan kode iklan yang ingin kita letakan dalam posting (yang dipakai disini adalah kode iklan dari kumpul blogger) dan klik tombol parse yang letaknya dibawah. Maka kode iklan yang tadinya seperti ini:

<script src="http://kumpulblogger.com/scahor.php?b=39649&onlytitle=1" type="text/javascript"></script>

akan menjadi seperti ini:

&lt;script src=&quot;http://kumpulblogger.com/scahor.php?b=39649&amp;onlytitle=1&quot; type=&quot;text/javascript&quot;&gt;&lt;/script&gt;

Setelah kode iklannya selesai di-parse, maka selanjutnya adalah tinggal memasukan kode tersebut ke dalam HTML template. Caranya adalah sebagai berikut:

1. Login ke Blogspot --> Layout --> Edit HTML

2. Download template untuk backup sehingga bila nanti terjadi hasil edit yang tidak sesuai dengan keinginan, maka template dapat dikembalikan seperti semula dengan meng-upload template yang tadi kita download.

3. Beri tanda checklist (centang) pada  kolom Expand Template Widget.

4. Setelah itu cari baris kode yang sudah dipasangi sistem Read More, dan tambahkan kode iklan yang telah di-parse tadi kedalamnya sehingga kodenya akan menjadi seperti:

<div class='post-header-line-1'/>
<div class='post-body entry-content'>
<data:post.body/>

<b:if cond='data:blog.pageType != &quot;item&quot;'>
<a expr:href='data:post.url'> Read More lebih lanjut..</a>
<b:else/>
&lt;script src=&quot;
http://kumpulblogger.com/scahor.php?b=39649&amp;onlytitle=1&quot; type=&quot;text/javascript&quot;&gt;&lt;/script&gt;
</b:if>

5. Setelah simpan template.

Catatan: baris kode yang berwarna biru adalah baris kode template asli, baris kode warna hijau adalah baris kode untuk sistem Read More yang telah di tambahkan sebelumnya, dan baris kode yang berwarna merah adalah baris kode iklan yang telah di-parse yang ditambahkan.

Selamat mencoba.

Posting Dengan Kategori Sama





MAKE MONEY on your PROFILE - ProfileDough.com

1 comment:

  1. terimakasih mas ini sangat bermanfaat jadi belajar g kemana mana tuh. . . . salam hangat

    ReplyDelete